CIPUTAT, iNewsTangsel.id - Kepolisian masih terus melakukan penyelidikan mendalam untuk mengungkap motif di balik kematian tragis satu keluarga di Cirendeu, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.
Sebagai bagian dari upaya penyelidikan, sejumlah barang bukti telah berhasil diamankan, di antaranya adalah telepon seluler (hamndphone) milik korban.
"Kami amankan barang bukti tali rafia, tali tambang, pakaian korban, serta tiga handphone milik suami istri," ujar Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Kemas MS Arifin, kepada wartawan pada Senin (16/12/2024).
Kemas melanjutkan untuk barang bukti handphone akan didalami lebih detail lagi karena kemungkinan adanya faktor pinjaman online (pinjol) hingga menyebabkan kematian keluarga tersebut." Nah motif yang menyebabkan peristiwa ini masih dalam penyelidikan," kata Kemas.
Pada konteks itulah polisi akan melibatkan ahli digital forensik serta ahli dokter forensik untuk memastikan ada tidaknya luka pada tubuh para korban.
Editor : Vitrianda Hilba Siregar