get app
inews
Aa Text
Read Next : Survei LPI Boni Hargens: Wapres Gibran Berperan Strategis dalam Dukung Prabowo Wujudkan Asta Cita

Dampingi Wapres Gibran, Bupati Serang Pastikan Cek Kesehatan Gratis di Puskesmas Tanara

Kamis, 06 Maret 2025 | 15:39 WIB
header img
Program ini membantu masyarakat mengetahui kondisi kesehatannya sejak dini, sehingga bisa segera mendapatkan penanganan jika diperlukan

SERANG, iNewsTangsel.id - Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres RI), Gibran Rakabuming Raka, melakukan kunjungan kerja ke Puskesmas Tanara, Kabupaten Serang, pada Kamis (6/3/2025). Dalam kunjungan ini, Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah, turut mendampingi Wapres untuk meninjau langsung pelaksanaan program pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat yang berulang tahun.

Wapres Gibran tiba sekitar pukul 10.30 WIB dengan mengenakan batik coklat biru bermotif bunga, dipadukan dengan celana hitam. Ia disambut langsung oleh Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah, dan Gubernur Banten, Andra Soni. Dengan ramah, Wapres Gibran menyapa warga, bahkan meluangkan waktu untuk berfoto bersama mereka.

Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah, menyampaikan bahwa tujuan kunjungan Wapres Gibran adalah untuk memastikan efektivitas program pemeriksaan kesehatan gratis di Puskesmas Tanara bagi masyarakat yang sedang merayakan ulang tahun.

"Pak Wapres ingin melihat langsung bagaimana program ini berjalan di lapangan," ujar Tatu.

Ia menambahkan bahwa sosialisasi mengenai program ini masih perlu ditingkatkan agar lebih banyak masyarakat mengetahui dan memanfaatkannya.

"Kami akan terus meningkatkan sosialisasi agar masyarakat lebih sadar akan adanya layanan ini," katanya.

Meski demikian, Tatu menegaskan bahwa program nasional pemeriksaan kesehatan gratis yang telah berlangsung sejak Februari 2025 sangat bermanfaat, terutama bagi masyarakat menengah ke bawah.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut