Hadirkan Konsep Tidak Sekedar Ngopi Namun Gaya Hidup

JAKARTA, iNewsTangsel.id-Kebiasaan menyeruput kopi kaum urban baik tua dan muda kini sudah menjadi gaya hidup. Tapi ketika kita melihat atau terlibat langsung proses membuat kopi, itu adalah seni.
Brian Moris Coffes Specialist J.co mengatakan bahwa ngopi itu sudah menjadi bagian hidup atau lifestyle serta kebutuhan juga karena dengan berbagai kegiatan masyarakat ada yang sibuk kerja usaha studi sekarang kopi jadi bagian kehidupan ritual sebelum jalani aktifitas seperti dirinya sendiri sehari bisa 3-4 kali ngopi.
Brian mengungkapkan pihaknya concern terhadap kopi diluar produk kami lain ada donat, food kita concern kopi mulai dari sdm, equipment, kualitas produk, kopi yang kita pakai untuk memenuhi kebutuhan pasar kopi sekarang yang sedang naik daun.
“Yang bedakan ada beberapa varian yang konsumen pilih yang gak mau ribet ada atau coffe experience lain fresh juga minta dihaluskan ditumah diseduh yang kita tanamkan disini konsumen punya banyak pilihan yang suka traveling, workaholic atau suka sama keluarga untuk memberikan experience berbeda,”ujarnya dalam keterangannya, belum lama ini.
Melihat ceruk pasar potensial, JCO pun coba melebarkan sayap dengan membuat konsep bernama JCO Reserve yang menghadirkan pengalaman kafe premium bagi para penikmat kopi tanah air. JCO Reserve dirancang sebagai premium version lifestyle cafe yang fokus menyajikan kopi premium dari biji kopi Arabika pilihan terbaik dari Indonesia maupun mancanegara.
Brian Moris menjelaskan, bahwa salah satu keunikan yang ditawarkan di JCO RESERVE dengan store JCO Regular adalah pengalaman interaktif dalam menikmati kopi. Pelanggan dapat mencoba langsung proses pembuatan manual brew dalam sesi yang disebut “Coffee Talk”, didampingi oleh tim JCO RESERVE yang telah terlatih.
“Coffe talk itu salah satu program yang kita canangkan khususnya untuk jco reserve dengan konsep berbeda kita fokus di kopi maksudnya adalah konsumen awam itu mendapatkan coffe experience dengan cara kita mempersiapkan barista kita dengan sebaik mungkin, si barista selain membuat produk costumer juga deliver ilmu produk knowledge,”jelas Brian.
Alhasil dengan coffe talk ini memungkinkan pelanggan untuk lebih memahami teknik menyeduh kopi yang tepat dan menciptakan rasa yang lebih personal sesuai preferensi masing-masing.
Charlie Ernawan, Director of Business Development of PT. JCO Donuts & Coffee mengatakan bahwa untuk menu Manual Brew customer dapat memilih dan melihat proses penyajian seperti Syphon, Nitro, V60, French Press, dan Clever Dripper, dengan pilihan Beans Signature, Reserve dan Grand Reserve.
Tidak hanya itu, lanjut Charlie, JCO juga menghadirkan produk yang inovatif berupa JCoffee Drip yaitu, bubuk kopi fresh dalam bentuk sachet yang dapat diseduh dengan mudah. Mengusung konsep “nyeduh santai, gak pake ribet”, JCoffee Drip dirancang untuk memudahkan pelanggan menikmati kopi yang berkualitas di mana saja dan kapan saja.
Tersedia lebih dari 20 varian rasa mulai dari cita rasa Indonesia (Sumatera Passion, Bali Kintamani) sampai citarasa dunia seperti : Brazil Dolce, Colombia Vivo dan masih banyak lagi varian rasa yang dapat dipilih.
“Setiap sachet dikemas dan ditawarkan secara individu atau dapat dibeli dalam bentuk box berisi 10 sachet dengan berbagai varian. J.Coffee Drip bisa menjadi pilihan alternative yang tepat bagi para pecinta Black Coffee,”tuturnya.
Tak hanya menikmati suguhan beragam kopi, Charlie menjelaskan JCO RESERVE juga memperkenalkan JCO Food, sebuah konsep all-day dining dengan pilihan menu yang variatif dan menggugah selera, sesuai dengan gaya hidup modern sehingga dapat menikmati makanan berat di JCO Food. Sebuah konsep all-day dining dengan pilihan menu yang variatif dan menggugah selera, sesuai dengan gaya hidup modern.
Dia menjelaskan bahwa menu makanan utama dari Nasi Goreng, pasta, steak dan hidangan khas lainnya serta adanya pilihan dessert favorite seperti Fruity Jolly, yang menawarkan berbagai pastry premium seperti Classic Butter Croissant, Raisin Roll, Lemon Crème Puff, Dark Chocolate Almond Danish, dan masih banyak lagi.
Tersedia juga menu all day breakfast seperti Egg Benedict, All-Day Breakfast, Omelette & Sausage, serta JCO Burger.Sementara untuk pilihan yang lebih ringan, menyajikan Caesar Salad with Grilled Chicken dan Truffle Fries yang menggugah selera.
"Melalui inovasi ini, JCO RESERVE berkomitmen untuk memberikan pengalaman kuliner yang lebih kaya dan beragam, menciptakan destinasi favorit bagi para pecinta kopi dan makanan berkualitas premium," pungkas Charlie.
Alhasil, JCO Reserve ini hadir dirancang sebagai Premium Version Lifestyle Café, yang berfokus menyajikan kopi premium dari biji kopi Arabika pilihan terbaik dari Indonesia maupun mancanegara. Setiap gerai memiliki desain unik yang memberikan kenyamanan maksimal bagi seluruh pengunjung.
Editor : Hasiholan Siahaan