Bakti Sosial 100 Operasi Katarak, Dalam Rangka Peringatan 165 Tahun Sekolah Santa Ursula Jakarta

Hasiholan
Acara Homecoming ini menampilkan berbagai kegiatan menarik, inspiratif dan bermanfaat

“Sekolah Santa Ursula yang dimulai sejak 1859 bisa bertahan karena kemampuannya beradaptasi mengikuti perkembangan zaman. Adaptasi senantiasa dilakukan yang meliputi metode pengajaran, sarana dan prasarana, peningkatan kualitas guru, pendekatan pada anak didik.

Dan ini bisa terjadi karena kerja sama banyak pihak termasuk murid, orangtua murid, guru, karyawan, dan orang lain di sekitar kita."

Menurut rencana, acara Homecoming ini akan menampilkan berbagai kegiatan menarik, inspiratif dan bermanfaat yang para pengisi acaranya adalah alumni sekolah Santa Ursula yang ahli di bidangnya masing-masing, yaitu: Penampilan alumni seperti pemain harpa yang sekaligus penyanyi sopran professional Regina Handoko, juga ada bincang-bincang Rosianna Silalahi dengan Sr. Francesco Marianti, OSU pendidik legendaris Santa Ursula. 

Berbagai kegiatan yang diadakan oleh komunitas alumni antara lain workshop cara membuat tempe, ecoprint, berwastra (memakai kain), talkshow pentingnya budaya literasi; menghindarkan diri dari cyber crime.

Berbagai talkshow kesehatan oleh para dokter ahli dr. Caroline Tirtajasa Sp.OG (K), dr. Beatrice, dan dr. Stefani Anita, Sp.OT tentang tulang, terapi hormon, vaksinasi demam berdarah; talkshow bisnis tentang kesuksesan start up, pemberdayaan disabilitas.

Demo masak oleh Chef Degan (juri Master Chef Indonesia), bazaar produk UMKM, pop up market alumni, The Project Band dan DJDiskopantera.

Kegiatan antar alumni dan antar angkatan seperti lomba tari line dance, yel-yel, games, tebak lagu “Berpacu dalam Melodi”, “Sanur Got Talent”.Selain itu, juga dilakukan aksi sosial dalam bentuk penyerahan tali kasih kepada para purnabakti guru dan karyawan sekolah dan penggalangan donasi untuk acara bakti sosial 100 operasi katarak bagi masyarakat guru dan masyarakat sekitar yang akan diadakan pada Januari 2024.

Editor : Hasiholan Siahaan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network