Hasto: Partainya Tidak Mempermasalahkan, Jika Kadernya di Kabinet Indonesia Maju Terkena Reshuffle

Hasiholan
Presiden Jokowi juga telah menanggapi kabar reshuffle yang kembali beredar. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI-P Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa partainya tidak mempermasalahkan jika ada kader PDI-P di Kabinet Indonesia Maju yang terkena reshuffle. Menurutnya, masa jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan para menterinya hanya tinggal beberapa hari sebelum berakhir pada 20 Oktober mendatang.

"Ya, tidak ada masalah, (jabatan) tinggal berapa hari lagi. Malah bisa mulai bersiap-siap, bersih-bersih lebih awal," kata Hasto saat ditemui di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Minggu (18/8/2024).

Sebelumnya diberitakan, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H. Laoly, yang merupakan salah satu menteri di kabinet Jokowi, menyatakan siap jika terkena reshuffle. Ia menegaskan bahwa reshuffle adalah hak prerogatif presiden.

"Apakah saya siap atau tidak? Saya lebih dari siap," kata Yasonna di kawasan Jakarta Pusat, Sabtu (17/8/2024). Diketahui, belakangan ini santer terdengar isu bahwa Jokowi akan merombak empat posisi menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Dua menteri yang dicopot berasal dari partai politik. Presiden Jokowi juga telah menanggapi kabar reshuffle yang kembali beredar.

Editor : Hasiholan Siahaan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network