get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkot Tangsel Gelar Operasi Gabungan, Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditindak

Dishub Kota Tangsel Galakkan Uji Emisi Kendaraan

Selasa, 29 Agustus 2023 | 10:05 WIB
header img
Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melakukan uji emisi kendaraan di halaman Puspemkot di Jalan Raya Maruga No.1, Serua, Ciputat, Senin (28/8/2023).

TANGERANG SELATAN, iNewstangsel.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kembali menggelar uji emisi kendaraan. Hal ini dilakukan untuk menekan polusi udara di wilayah Kota Tangsel yang semakin buruk belakangan ini.

Uji emisi kendaraan ini berlangsung di halaman Puspemkot di Jalan Raya Maruga No.1, Serua, Ciputat, Senin (28/8/2023).

Sekretaris Dinas (Sekdis) Dishub Tangsel, H. Ika mengatakan, uji emisi sebenarnya sudah dilakukan Dishub Kota Tangsel sejak Januari 2023.

“Untuk kendaraan pribadi kita sudah melakukan pengecekan uji emisi sebanyak dan sudah tercatat sebanyak 243 unit yang terhitung dari bulan Januari,” kata H. Ika disela kegiatan uji emisi.

Pada uji emisi kali ini, kata Ika, dari 243 unit yang telah diuji terdapat 10 kendaraan yang tidak lolos. Kepada pemilik kendaraan tersebut Dishub menghimbau untuk segera melakukan perbaikan kendaraan di bengkel.

“Nah yang 10 ini kita arahkan untuk mereka memperbaiki kendaraannya dulu itu ke bengkel-bengkel, lalu mereka kembali lagi untuk dilakukan uji emisi secara gratis, akan tetapi bagi yang belum melakukan perbaikan maka akan dikenakan retribusi,” ujar Ika.

Lebih lanjut Ika berharap kesadaran masyarakat akan pentingnya uji emisi untuk lingkungan dan juga menciptakan udara yang baik. Terlebih belakangan Kota Tangsel disorot karena polusi udaranya yang buruk.

“Keadaan lingkungan udara sudah kurang baik, mungkin salah satunya juga dari keberadaan kendaraan yang sudah tidak laik pakai khususnya,” demikian Ika.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut