Komentar Pedas Sarah Sechan Soal Perundungan di SMA Binus Serpong: Enggak Penting Masuk Geng!

SERPONG, iNewsTangsel.id - Kasus Perundungan di SMA Binus Serpong yang diduga salah satu pelakunya adalah anak komedian Vincent Rompies membuat jagat media sosial geger.
Informasi tersebut pertama kali muncul melalui cuitan di X oleh akun @ErikE***.
Dalam cuitannya, akun tersebut memberikan komentar mengenai perundungan yang terjadi di salah satu sekolah di Tangerang, di mana korban bahkan disundut rokok dan dipukuli menggunakan kayu.
"Membaca berita pagi ini mengenai perundungan di sebuah sekolah di mana beberapa senior menyakiti murid yang ingin bergabung dengan 'geng' mereka. Semoga masalah ini segera terselesaikan," ujar Sarah Sechan dalam unggahan Instagram pribadinya @sarsehshoku, Senin (19/2/2024).
Dia berharap agar korban segera pulih dari luka fisik dan trauma yang dialami. Sarah juga menginginkan agar pelaku tidak hanya dihukum, tetapi juga mendapatkan pembinaan agar tidak mengulangi perilaku tersebut di masa depan.
"Korban bullying dapat sembuh dari luka fisik dan trauma, sementara pelaku perlu diberikan pembinaan agar menjadi manusia yang lebih baik. Kekerasan yang disengaja tidak dapat dibenarkan, tidak peduli alasan apapun! Semoga anak-anak kita terhindar dari kekerasan, baik sebagai korban maupun pelaku," tambahnya.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta