get app
inews
Aa Text
Read Next : Operasional MRT Jakarta Selama Ramadhan Berlaku Normal

Kisah Sukses Kopi Sirap, Dari Desa Binaan Hingga Tembus Pasar Internasional

Selasa, 11 Maret 2025 | 21:20 WIB
header img
Kisah Sukses Kopi Sirap, Dari Desa Binaan Hingga Tembus Pasar Internasional

TANGERANG, iNewsTangsel.id - Doesoen Kopi Sirap, desa binaan Bakti BCA, turut memeriahkan BCA Expoversary 2025 di ICE BSD Tangerang. Mereka membawa coffee truck unik yang langsung mencuri perhatian pengunjung.

Penjualan kopi lokal Doesoen Kopi Sirap ini pun ludes dalam tiga hari pertama acara. Animo tinggi pengunjung didorong promo menarik, seperti diskon 15% bagi 50 pembeli pertama setiap hari.

Kopi Sirap, merupakan kopi lokal dari hasil perkebunan Dusun Sirap. Sejak tergabung dalam program desa binaan, kopi lokal ini terus mengalami peningkatan dari segi produksi maupun kualitas. Kehadiran Kopi Sirap di BCA Expoversary menjadi wujud dukungan untuk memperluas akses pasar UMKM.

"Kopi Sirap adalah salah satu contoh bagaimana produk UMKM Binaan Bakti BCA mampu memiliki kualitas tinggi dan berdaya saing," kata Hera F. Haryn, EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA, dalam keterangannya, Selasa (11/3/2025). 

Pada BCA Expoversary 2025, Coffee Truck Kopi Sirap menawarkan berbagai jenis kopi dan minuman non-kopi. Ada Kopi Klepon, Gendis Manis, Americano, Klepon Latte, Nyoklat, dan Empon Empon. Harga mulai dari Rp35.000.

Kopi Sirap memiliki empat jenis biji kopi dengan metode berbeda: Anaerob, Natural, Honey, dan Full Wash. Setiap jenis menawarkan rasa dan aroma yang khas.

Dusun Kopi Sirap, desa binaan Bakti BCA sejak 2016, berhasil meningkatkan omzet dan memperluas pasar hingga mancanegara. Mereka juga menjadi destinasi agrowisata edukasi kopi.

"Tidak ada cara yang lebih sempurna untuk menghabiskan akhir pekan selain menikmati secangkir Kopi Sirap yang kaya rasa," tutup Hera. 

Pada pameran produk lokal ini, pengunjung diajak mendukung UMKM lokal dengan menikmati kopi robusta khas Nusantara.

Editor : Aris

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut