Kunjungi Universitas Pamulang, DAIKIN Berikan Kuliah Khusus tentang Industri Solusi Tata Udara

TANGSEL, iNewsTangsel.id - Sebagai bagian dari inisiatif sosial perusahaan di bidang pendidikan, PT Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) mengunjungi Universitas Pamulang, Tangerang Selatan, Kamis (13/3/2025). Dalam kunjungan ini, perusahaan spesialis tata udara asal Jepang yang telah berpengalaman lebih dari satu abad ini memberikan sesi kuliah khusus kepada mahasiswa mengenai industri solusi tata udara.
“Selain memperluas wawasan dan meningkatkan kompetensi, sesi perkuliahan khusus ini bertujuan untuk menginspirasi mahasiswa mengenai industri solusi tata udara, yang merupakan bidang keahlian DAIKIN,” ujar Stevanus Kevin, Kepala Cabang DAIKIN untuk wilayah Tangerang dan sekitarnya. Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk tanggung jawab DAIKIN sebagai pemimpin industri solusi tata udara di Indonesia untuk terus berkontribusi pada aspek sosial, khususnya di bidang pendidikan.
Pernyataan ini sejalan dengan program DAIKIN Goes To Campus yang menaungi kegiatan ini. Sebagai salah satu pilar inisiatif sosial DAIKIN di dunia pendidikan, DAIKIN Goes To Campus dijalankan melalui kunjungan ke berbagai universitas di Indonesia sepanjang tahun. Sejak awal, program ini berfokus pada pengembangan wawasan dan pelatihan bagi mahasiswa serta memberikan inspirasi dalam mempersiapkan mereka memasuki dunia industri.
Dalam kuliah khusus yang diadakan di Universitas Pamulang ini, hampir 100 mahasiswa Fakultas Teknik berpartisipasi sebagai peserta. Bertempat di Ruang WT.E 102, Kampus III Witanaharja Universitas Pamulang, sesi ini membahas dasar-dasar sistem perangkat pendingin udara (air conditioner – AC).
Komitmen DAIKIN dalam memberikan kuliah ini terlihat dari kehadiran langsung para tenaga ahli yang memberikan pemaparan mengenai industri solusi tata udara. Menurut Stevanus Kevin, hal ini bertujuan untuk menciptakan interaksi yang lebih baik antara teori dan praktik industri.
Editor : Hasiholan Siahaan