Gegara Galian di Serua Indah Ciputat, Rumah Warga Terancam Longsor

Hambali
Sejumlah rumah warga di Sukamulya, Serua Indah, Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel), terancam longsor. Hal itu disebabkan adanya diduga penggalian liar menggunakan mesin berat ekskavator. Foto: Hambali

Area di belakang rumah warga itu awalnya merupakan kebun bercampur tumpukan sampah. Beberapa bulan lalu, penggalian dan perataan tanah mulai dikerjakan menggunakan alat berat ekskavator. Rencananya, lahan seluas sekira 1,5 hektare di sana akan dibangun perumahan.

Sementara itu, Kepala Bidang Penegakan Hukum dan Perundang-undangan Satpol PP Tangsel, Muksin Al Fachri mengatakan, pihaknya telah terjun mengecek lokasi penggalian. Namun dia masih menunggu hasil kordinasi guna mengambil tindakan tegas.

"Bahwa Satpol PP telah mengirim tim ke lokasi untuk melakukan pengecekan. Di lokasi tersebut belum ada proses pembangunan, namun ada aktivitas pemerataan tanah. Kita akan koordinasi untuk mengecek perizinannya," katanya.



Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network