Truk Pisang Asal Lampung Bikin Ambruk Gapura di Serua Indah Ciputat, Sopir Ngaku Tersesat Maps

Hambali
Truk asal Lampung membawa pisang menjadi penyebab ambruknya gapura besar di Jalan Suka Damai, Serua Indah, Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel) pada Selasa (21/05/24). Foto: Hambali

CIPUTAT, iNewsTangsel.id - Truk asal Lampung membawa pisang menjadi penyebab ambruknya gapura besar di Jalan Suka Damai, Serua Indah, Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel) pada Selasa (21/05/24).

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 03.00 WIB dini hari. Truk bernomor polisi B 9341 TW yang membawa muatan pisang dari Lampung menuju Kampung Sawah, Ciputat, mengalami kecelakaan tersebut.

"Truk dari Lampung membawa pisang. Sopir dan kernet mengikuti aplikasi peta dan melewati jalan itu," kata Kanitlantas Polsek Ciputat Timur, Iptu Susi Sulastri.

Gapura di mulut jalan itu mengalami kerusakan parah. Diduga bagian atas truk tersangkut di sisi gapura hingga menyebabkan kerusakan signifikan. Beruntung, tidak ada korban dalam insiden ini.

"Tidak ada korban," jelas Susi.

Menurut Susi, jalan bergapura tersebut memang tidak diperuntukkan bagi truk bermuatan besar. Truk tersebut juga diketahui melebihi kapasitas, sehingga bagian atasnya menjorok keluar dari badan truk.

"Pihak truk akan bertanggung jawab," tambahnya.

Gapura tersebut tercatat sebagai aset pemerintah daerah. Mediasi diadakan di Polsek Ciputat Timur untuk menyelesaikan tanggung jawab atas kerusakan tersebut.

"Mediasi diadakan bersama kecamatan, kelurahan, dan pihak truk," tutupnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network