Masyarakat Pandeglang Dukung Airin di Pilkada Banten

Hasiholan
Airin mengaku kagum dengan keramahan warga Pandeglang. Silaturahmi yang dilakukannya selalu disambut baik oleh masyarakat dan para ulama

PANDEGLANG, iNewsTangsel.id - Bakal calon gubernur Banten, Airin Rachmi Diany, bersilaturahmi dan menyerap aspirasi dari berbagai tokoh di kabupaten/kota. Salah satunya adalah pertemuan dengan tokoh Kabupaten Pandeglang, Dedi Saeful.

Silaturahmi ini berlangsung pada Sabtu (15/6/2026). Selain menyatakan dukungan kepada Airin, Dedi juga menitipkan banyak pesan dan harapan kepada Airin.

"Saya ingin Banten ada perbaikan. Secara pribadi, dan mewakili harapan masyarakat, saya menitipkan Kabupaten Pandeglang kepada Ibu Airin," kata Dedi.

Berbagai harapan disampaikan kepada Airin agar lebih memperhatikan pembangunan di Pandeglang, seperti pembangunan jalan, pengembangan pariwisata, dan pemberdayaan usaha mikro kecil menengah (UMKM).

Dedi mengaku telah berkomunikasi dengan para ulama di Pandeglang. Salah satu yang sudah menyatakan dukungan terhadap Airin adalah Pengasuh Ponpes Al-Atqia, KH Ocep Sonhaji atau yang dikenal sebagai Kang Ocep. "Insya Allah, banyak tokoh dan ulama Pandeglang mendukung dan mendoakan Ibu Airin," ujar Ketua Forum Ormas se-Kabupaten Pandeglang ini.

Editor : Hasiholan Siahaan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network