Perhatian dan tindakan cepat dari pemerintah daerah sangat dinantikan untuk mengatasi masalah ini demi kepentingan masyarakat. Jika tidak segera diatasi, kondisi ini bisa terus berlanjut, mengganggu mobilitas warga dan memengaruhi aktivitas ekonomi di kawasan tersebut.
Sementara itu, Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Tangerang Selatan, Martha, mengatakan bahwa pihaknya sedang berkoordinasi dengan Dishub Provinsi Banten.
"Kami sedang rapat dan berkoordinasi dengan pihak Provinsi, sore ini kami akan meninjau lokasi," ujar Martha saat dikonfirmasi oleh wartawan.
Laporan langsung mahasiswa magang;
Vico Julian Morris, Nala Maheswari, Suryani Atnangar
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait