Pemilik Warung Ibu Gaul Kaget Anak Vincent Rompies Pelaku Perundungan: Dia Sopan, Besok Pasang CCTV

Ayu Utami Anggraeni
Warung ibu gaul yang menjadi lokasi aksi perundungan oleh siswa Binus School Serpong. Foto: Ayu Utami Anggraeni

SERPONG, iNewsTangsel.id - Hermawati, pemilik Warung Ibu Gaul yang menjadi lokasi aksi perundungan oleh siswa Binus School Serpong, mengaku tak menyangka bahwa anak-anak sekolah bertaraf internasional itu melakukan hal tersebut.

Selama ini, Hermawati mengenal anak-anak yang tergabung dalam Geng Tai itu sebagai anak-anak yang baik dan sopan.

"Enggak nyangka, mereka anak baik-baik sopan," kata Hermawati saat ditemui di kediamannya di Serpong, Tangerang Selatan, Selasa (20/2/2024).

Hermawati bahkan tidak mengetahui bahwa ada anak artis Vincent Rompies yang terlibat dalam geng tersebut.

"Itu saya malah baru tahu, yang kasih tahu office boy nya, ada anak artis, yang mana? bener bener gak tahu," ungkap Hermawati.

Hermawati merasa kecolongan dengan adanya kejadian ini.

"Iya kecolongan, baru kali ini," kata Hermawati.

Hermanto, suami Hermawati, pemilik Warung Ibu Gaul, merasa kesal dan dirugikan dengan adanya kasus perundungan yang terjadi di warungnya.

Sejak warung itu berdiri di tahun 2009, baru kali ini terjadi kasus perundungan.Oleh karena itu, Hermanto berencana memasang kamera CCTV di warungnya.

"Kesel juga (ada kejadian ini). Dari kejadian ini saya bakal pasang CCTV rencananya, namanya udah jelekin kayak gini dong. Biar ada bukti," pungkas Hermanto.

Pemasangan CCTV diharapkan dapat mencegah kejadian serupa terulang kembali dan membantu pihak berwajib dalam mengusut kasus ini.

Kasus perundungan yang terjadi di Warung Ibu Gaul telah viral di media sosial dan mendapat perhatian publik.

Banyak yang mengecam tindakan para pelaku dan berharap mereka mendapatkan hukuman yang setimpal.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network