NavaPark Permudah Konsumen Miliki Properti melalui Green Financing

Hasiholan
Sebagai hunian yang mengusung konsep sustainable development, NavaPark dilengkapi dengan fasilitas Botanic Park, hamparan padang hijau seluas kurang lebih 10 hektare yang terdapat sekitar 1.200 pohon dengan berbagai jenis

Kami percaya pembangunan hunian hijau berkelanjutan bukan hanya sebuah tren, tetapi sebuah kebutuhan untuk masa depan yang lebih baik. Greenship Certificate tersebut juga mencerminkan komitmen Sinar Mas Land dan Hongkong Land untuk mendukung inisiatif pemerintah menerapkan prinsip ESG (Environmental, Social, Governance) dalam mempromosikan hunian hijau dan keberlanjutan di Indonesia.” 


Wanto Ngali (Marketing & Promotions Division Head Navapark), Joni Leng Liadi (Project Director Navapark), dan Ignesjz Kemalawarta (Advisor President Office Sinar Mas Land)

 

Untuk mengantongi Greenship Neighborhood Platinum Certification dari Green Building Council Indonesia (GBCI) NavaPark telah melalui serangkaian penilaian dan persyaratan yang didasarkan pada beberapa aspek, seperti Land Ecological Enhancement, Movement and Connectivity, Water Management and Conservation, Solid Waste and Material, Community Wellbeing Strategy, Building and Energy, hingga Innovation and Future Development.

Sebagai hunian yang mengusung konsep sustainable development, NavaPark dilengkapi dengan fasilitas Botanic Park, hamparan padang hijau seluas kurang lebih 10 hektare yang terdapat sekitar 1.200 pohon dengan berbagai jenis. Botanic Park dirancang oleh arsitek lanskap ternama yakni Ramboll Studio  dari Singapura dengan mengusung konsep wetland atau lahan basah buatan. Green area tersebut menjadi paru-paru bagi kawasan hunian karena menghasilkan udara yang sejuk, dapat digunakan sebagai pusat olahraga dan kesehatan, serta tempat hiburan keluarga setiap hari sehingga semakin meningkatkan kualitas kehidupan para penghuninya. 

Berlokasi strategis di BSD City bagian barat, NavaPark dilengkapi dengan fasilitas bisnis dan lifestyle center, seperti AEON Mall, The Breeze, QBig, dan GrandLucky Superstore. Selain itu, ada pula pengembangan RANS Nusantara Hebat (Pusat Kuliner UMKM terbesar di BSD City) dan EASTVARA Mall (Lifestyle Commercial Center) yang diproyeksikan segera beroperasi di tahun 2024 ini. NavaPark juga dekat dengan kawasan perkantoran di antaranya BSD Green Office Park, Foresta Business Loft 1-5, Astra Biz Center, dan Wisma BCA. Menariknya, pada tahun 2025 mendatang, Cimory Dairyland dan Taman Rekreasi HeHa juga akan segera hadir.

Dari sisi akses, BSD City memiliki jalur langsung menuju gerbang Tol Serpong-Balaraja Seksi 1A, Tol Jakarta-Merak (Tol Kebon Jeruk), dan Tol Jakarta-Serpong yang terintegrasi dengan Tol Kunciran-Serpong, JORR 2, Tol Bandara Soekarno-Hatta, dan Tol Jagorawi.

Editor : Hasiholan Siahaan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network