Sambut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Discovery Ancol Pasang Pohon Natal Megah Setinggi 7 Meter

Denny Pohan
Lobi hotel dihiasi dengan pohon Natal megah setinggi 7 meter sebagai pusat perhatian, memperindah suasana liburan.

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Discovery Ancol menggelar perayaan Penyalaan Pohon Natal pertama pada Sabtu malam (23/11/2024). Acara ini menandai dimulainya rangkaian perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 dengan tema Wonderland Season yang hangat dan penuh sukacita.

Sebagai wujud komitmen dan tanggung jawab sosial, Discovery Ancol mengundang anak-anak dari Panti Asuhan Griya Asih untuk turut memeriahkan acara ini. Kehadiran mereka diharapkan menambah makna Natal dengan semangat cinta kasih serta menciptakan kebahagiaan dan pengalaman yang berkesan.

Perayaan tahun ini dimeriahkan oleh paduan suara Cup of Faith Choir, tarian dari PeonPeonHan Dancer, serta kolaborasi bersama Jawara Kita Community melalui Urban Threads Market. Bazaar ini menampilkan produk-produk unggulan UMKM lokal dari 18 November 2024 hingga 31 Januari 2025. Pengunjung dapat menemukan berbagai kerajinan dan produk lokal yang cocok untuk hadiah, koleksi, atau oleh-oleh.

General Manager Discovery Ancol, Pandu Djojoadisoeprapto, menyatakan, “Kami ingin menghadirkan suasana Natal yang penuh cinta kasih, berbagi dengan anak-anak, sambil mendukung wirausaha lokal. Kolaborasi ini bertujuan memperkenalkan produk asli Indonesia, menumbuhkan kebanggaan, serta merayakan Natal dan Tahun Baru dengan semangat kebersamaan.”

Ketua Jawara Kita Community, Yulyanto, menambahkan, “Ini adalah kali kedua Urban Threads Market digelar di Discovery Ancol. Bazaar ini menghadirkan produk lokal berkualitas dari member komunitas kami. Kami bangga bisa berpartisipasi dan meramaikan musim festive di hotel ini.”

Editor : Hasiholan Siahaan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network