JAKARTA, iNewsTangsel.id - Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto meminta jajaran untuk bertindak profesional selama pelaksanaan Operasi Patuh Jaya 2024 yang dimulai hari ini.
Karyoto menegaskan tidak boleh ada negosiasi atau transaksi dengan pelanggar.
"Saya minta agar diperhatikan kembali apa yang menjadi target operasi dan bagaimana cara penegakan hukumnya", tegas Karyoto.
Untuk itu, saya perintahkan kepada seluruh jajaran agar melaksanakan operasi ini dengan profesional. Tidak ada negosiasi, tidak ada transaksi, dan jangan sakiti hati masyarakat," tambah Karyoto saat apel di Polda Metro Jaya, Senin (15/7/2024).
Karyoto meminta jajaran Polantas untuk bertindak sesuai aturan yang ada. Dia juga meminta jajaran untuk tidak bersikap arogan saat bertugas.
Editor : Hasiholan Siahaan