get app
inews
Aa Text
Read Next : Tangsel Jadi Lokasi Pembekalan Ratusan Jemaah Umroh dari Musi Banyuasin

Kolaborasi Hebat! Ashuri dan Mecca Construction Tingkatkan Kualitas Haji Umrah

Selasa, 24 September 2024 | 12:51 WIB
header img
Ketua Umum Asosiasi Haji dan Umrah Republik Indonesia (Ashuri) Nur Faizin (kiri) bersalaman dengan Saad Khayat dari Mecca Construction Development (MCD) seusai menandatangani naskah nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) di The-Ritz Carlton Hotel, Jakarta, Senin (23/9/2024). Foto: Ist

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Asosiasi Haji dan Umrah Republik Indonesia (Ashuri) telah mencapai tonggak penting dalam upaya meningkatkan kualitas layanan ibadah haji dan umrah.

Melalui kerja sama dengan Mecca Construction Development (MCD), perusahaan penyedia layanan akomodasi dan logistik terkemuka di Arab Saudi, jamaah haji Indonesia kini dapat menantikan fasilitas yang lebih baik di Arafah dan Mina.

Penandatanganan nota kesepahaman antara kedua belah pihak dilakukan pada Senin (23/9) di Jakarta. Kerja sama ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan yang lebih baik bagi jamaah haji Indonesia selama menjalankan ibadah di Tanah Suci.

Mecca Construction Development (MCD) merupakan perusahaan Saudi Arabia yang menyediakan layanan akomodasi dan fasilitas logistik untuk jamaah haji dan umrah di berbagai lokasi penting, termasuk Arafah dan Mina. 

Mecca Construction dikenal dengan standar layanan yang tinggi serta dedikasi untuk memastikan kenyamanan dan keamanan jamaah selama prosesi haji. Salah satu manajemen dari Mecca Construction ini adalah Hotel Hilton Mekkah.
Ashuri bersama dengan Mecca Construction akan bekerja sama dalam menyediakan fasilitas terbaik di Arafah dan Mina, mulai dari akomodasi hingga kebutuhan logistik lainnya, guna memastikan kenyamanan jamaah selama pelaksanaan haji.

Penandatanganan ini diwakili oleh Nur Faizin selaku Ketua Umum Ashuri dan Saad Khayat dari Mecca Construction. Kerja sama ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan jamaah haji Indonesia di Tanah Suci, terutama di area Arafah dan Mina, yang merupakan lokasi penting dalam prosesi ibadah haji.

Nur Faizin mengatakan, pihaknya melalui Ashuri akan berupaya memberikan layanan terbaik bagi jamaah. “Kami akan berusaha memberikan kualitas layanan yang terbaik, cepat, dan amanah. Tiga poin ini sangat penting agar penyelenggaraan ibadah haji maupun umrah oleh anggota Ashuri menjadi lebih baik,” ungkapnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut