Sampah Menggunung di Cipondoh, Wali Kota Tangerang Duga Ada Buangan dari Jakarta

Irfan Maulana/Rivo
Wali Kota Tangerang menduga bahwa sampah yang terdapat di jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh, tidak hanya berasal dari wilayah sekitar. Foto: Irfan Maulana.

CIPONDOH, iNewsTangsel.id - Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah menduga bahwa sampah yang terdapat di jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh, tidak hanya berasal dari wilayah sekitar, tetapi juga dari DKI Jakarta.

Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah, mengungkapkan hal ini karena jalan tersebut berbatasan dengan wilayah Jakarta Barat, dan ia khawatir bahwa sampah juga dibuang dari ibu kota.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Camat dan Lurah untuk mengendalikan pembuangan sampah dengan pendekatan transit depo/pengurangan dari sumber/rumah, pendirian bank sampah, dan patroli karena berbatasan dengan DKI. Kami khawatir ada pembuangan sampah liar," ujarnya kepada wartawan pada Selasa (6/6/2023).

Arief juga menjelaskan bahwa tumpukan sampah di lokasi tersebut terjadi karena petugas kebersihan datang terlambat. Diketahui bahwa tumpukan sampah tersebut bahkan sampai membludak ke badan jalan.

"Tempat Pembuangan Sementara (TPS) pasar rubuh setiap hari melayani 2 hingga 3 armada, menjadi viral di media karena armada agak terlambat datang karena ada sedikit kemacetan," ucapnya.

Ia menyebut bahwa pihaknya telah menambah jumlah armada pengangkut sampah di lokasi tersebut. Arief mengatakan bahwa ia telah berkoordinasi dengan lurah dan camat setempat untuk mengendalikan pembuangan sampah.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network