BP2MI Gerebek Penampungan Calon PMI Ilegal di Apartemen Kalibata City, Selamatkan 8 Emak Emak

Vitrianda Hilba Siregar
BP2MI kembali menggerebek penampungan Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) ilegal di Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan, pada hari Minggu (4/2/2024). Foto: Ist

JAKARTA, iNewsTangsel.id-  Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) kembali menggerebek penampungan Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) ilegal di Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan, pada hari Minggu (4/2/2024).

Deputi Penempatan dan Pelindungan Kawasan Eropa dan Timur Tengah, Irjen Pol I Ketut Suardana, mengatakan bahwa sebanyak 8 CPMI berhasil diselamatkan dalam penggerebekan tersebut. Mereka nyaris menjadi korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan akan diberangkatkan ke Saudi Arabia.

"Ada 8 orang yang berhasil kami amankan di Apartemen Kalibata City ini, semuanya perempuan. Kami cegah mereka agar tidak menjadi korban perdagangan orang ke Saudi Arabia," kata Irjen Pol I Ketut di lokasi usai penggerebekan.

Penggerebekan dilakukan berdasarkan informasi dari keluarga salah satu CPMI yang melapor kepada BP3MI Jawa Barat.



Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network