SisBerdaya dan DisBerdaya, Berdayakan 5 Ribu UMKM Perempuan Belajar Bisnis hingga AI

Elva Setyaningrum
SisBerdaya dan DisBerdaya, Upaya Berdayakan 5 Ribu UMKM Perempuan Belajar Bisnis hingga AI

Sementara itu, Direktur Komunikasi DANA, Olavina Harahap menerangkan, program yang berlangsung sejak 2023 ini telah mencatat dampak signifikan peningkatan rata-rata pendapatan peserta hingga 113%, serta lonjakan kapasitas produksi hingga 126%. 

Tahun ini, SisBerdaya menyasar dua kategori usaha perempuan mikro dan ultra mikro. Sedangkan, DisBerdaya secara khusus ditujukan bagi perempuan penyandang disabilitas pemilik usaha.

Dia menuturkan bahwa untuk Pendaftaran dibuka mulai 7 hingga 29 Mei 2025. Peserta akan diseleksi. Sebanyak 180 peserta teratas akan mengikuti program pendampingan dan pelatihan secara daring sebelum mengirimkan proposal bisnis. Nantinya, 30 peserta dengan proposal terbaik akan mendapatkan pendampingan intensif secara luring di Jakarta. 

“Peserta berkesempatan untuk mendapatkan total hadiah hingga Rp750 juta Grand Final pada Agustus mendatang,” ungkapnya. 

Lebih lanjut dia menjelaskan, survei internal yang dilakukan pihaknya, hasilnya sebanyak 74% UMKM perempuan kesulitan mengakses pasar. Sedangkan, 57% terbatas dalam pengembangan keterampilan, dan 51% menghadapi hambatan dalam membangun jejaring. Maka, program ini hadir untuk menjawab tantangan tersebut secara konkret.

“Bahkan, data KemenUKM 2024, sebanyak 65 juta UMKM di seluruh Indonesia lebih dari 60% t total UMKM tersebut dimiliki dan dikelola oleh perempuan. Untuk itu, kami percaya UMKM akan menjadi pilar penting dalam perekonomian negara. Apalagi, UMKM menyumbang lebih dari 60% produk domestik bruto (PDB),” imbuhnya. 

Editor : Hasiholan Siahaan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network