get app
inews
Aa Text
Read Next : Polres Tangsel Sita 40 Kg Sabu Senilai Rp80 Miliar di Kecamatan Ciputat

Dorong Riset, UIN Jakarta Bangun Gedung SBSN Laboratorium Fakultas Ilmu Kesehatan

Senin, 10 Juni 2024 | 15:53 WIB
header img
Pembangunan gedung yang diproyeksikan menelan biaya investasi Rp 57 miliar ini ditarget selesai tahun 2024

CIPUTAT, iNewsTangsel.id - UIN Syarif Hidayatullah Jakarta secara resmi memulai pelaksanaan pembangunan Gedung Laboratorium Fakultas Ilmu Kesehatan di Kampus II UIN Jakarta, Rabu (05/06/2024) lalu.

Pembangunan gedung yang diproyeksikan menelan biaya investasi Rp 57 miliar ini ditarget selesai tahun 2024 ini agar bisa segera digunakan sivitas akademika dalam proses belajar dan risetnya. 

Peresmian pelaksanaan pembangunan sendiri ditandai dengan prosesi groundbreaking yang dipimpin langsung Rektor UIN Jakarta Prof. Asep Saepudin Jahar M.A. Ph.D. Selain para pimpinan UIN Jakarta lainnya, prosesi groundbreaking dihadiri sejumlah pejabat Kementerian Agama RI seperti Kordinator Perencanaan Kemenag RI Ida Noor Qosim dan Koordinator Sarana Prasarana PTKI M. Syarif Hidayatullah. 

Dalam sambutannya, Rektor Asep Jahar menyampaikan apresiasi atas dukungan Kementerian Agama RI sehingga UIN Jakarta mendapatkan dukungan dalam mengembangkan sarana prasarana belajar para mahasiswa. ”Terimakasih kepada Kemenag RI atas dukungannya bagi UIN Jakarta sehingga kampus ini dapat melanjutkan pembangunan gedung maupun sarana prasarana lainnya,” ujarnya.

UIN Jakarta sendiri, jelasnya, amat membutuhkan fasilitas infrastruktur, terutama Gedung Laboratorium. "Evaluasi lembaga akreditasi SIIN saat melakukan visitasi akreditasi 4 Podi Fakultas Sains dan Teknologi beberapa waktu lalu menjelaskan kekurangan UIN Jakarta. Salahsatunya laboratorium riset," tambahnya. 

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut