Sungai Cidurian di Kabupaten Serang Meluap, Empat Desa Terendam Banjir

Hasiholan
Berdasarkan data sementara, pihaknya baru melakukan pendataan di satu desa, yaitu Desa Koper, di mana sekitar 15 rumah terendam banjir dengan ketinggian air rata-rata mencapai 60 centimeter. Dok iNews

Beberapa warga memilih bertahan di rumah masing-masing, sementara yang lain memilih untuk mengungsi ke rumah keluarga.

Saat ini, masyarakat membutuhkan selimut, makanan siap saji, dan obat-obatan. "Nantinya akan disediakan dari puskesmas untuk dibagikan ke lokasi," tandasnya.

Dia menyatakan bahwa banjir memang sering terjadi di wilayah tersebut setiap tahunnya. Masyarakat diimbau untuk berhati-hati, dan disarankan agar mereka yang masih bertahan untuk mengungsi.

"Masyarakat diharapkan segera mengungsi ke daerah yang lebih tinggi. Kami juga menyediakan titik lokasi pengungsian, seperti di Ponpes Kulni dan balai desa yang bisa digunakan sebagai tempat pengungsian sementara," tambahnya.

Editor : Hasiholan Siahaan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network