Charis Mardiyanto Harapkan Media Membantu Peradilan di Indonesia Mengedukasi Putusan Perkara Hukum

Ire Djafar
Beberapa orang mengatakan peradilan sesat, jangan peradilannya yang sesat justru yang mengasih bahannya yang tidak benar pengadilan sudah berupaya sebaik mungkin

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Ketua Pengadilan Tinggi Semarang Jawa Tengah H. Charis Mardiyanto, SH, MH, mengapresiasi dan  mendukung ada nya Forum Media yang tergabung dalam Forum Silaturahmi Media Mahkamah Agung Republik Indonesia atau FORSIMEMA-RI yang  dipimpin oleh Syamsul Bahri.

Hal tersebut diungkap Charis Mardiyanto, usai acara Pelantikan Ketua Pengadilan Negeri se-Jawa Tengah di Gedung Pengadilan Tinggi Kota Semarang Jawa Tengah pada hari Kamis 8 Agustus 2024 lalu.

"Sangat setuju dan bagus, karena media itu semestinya membantu peradilan di Indonesia untuk mengedukasi putusan perkara hukum dari Pengadilan tingkat pertama sampai tingkat banding PK ke publik," kata Charis Mardiyanto.

Charis juga mengatakan bahwa pencari keadilan masih banyak yang kurang mengerti hukum apalagi kesadaran hukumnya juga tidak ada. Dia mencontohkan semisal apa yang dilakukan oleh pengadilan benar dan merasa pihak yang kalah, masalah yang terjadi kemudian karena pihak yang kalah komplain.

"Padahal hukum sudah benar, itu tidak lepas bahwa sebelumnya kepercayaan terhadap pengadilan kurang lalu dia meminimalisir semua dikira sama, ini perlu edukasi bahwa tidak semua begitu, memang ada yang salah, kita tidak menutup mata tapi tidak semuanya begitu," ungkapnya.

Editor : Hasiholan Siahaan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network